hijab
Benarkah Premium dan Pertalite Akan Dihapus?

Benarkah Premium dan Pertalite Akan Dihapus?

27 Jun 2020
360x
Ditulis oleh : Writer

Nasib rakyat Indonesia kembali akan diuji kesabarannya andai penghapusan premium dan pertalite benar-benar akan diberlakukan di Indonesia. Menurut menteri ESDM hanya ada enam negara saat ini yang masih menkonsumsi premium dan pertalite dan salah satunya Indonesia. Menurutnya negara-negara maju lainnya sudah meninggalkan BBM jenis premium dan pertalite, yang perlu digaris bawahi adalah apakah Indonesia sudah termasuk salah-satu negara maju tersebut?

Menteri ESDM beralasan penghapusan premium dan pertalite ini bertujuan untuk mengurangi emisi karbon yang juga sejalan dengan langkah pemerintah saat ini. Pemerintah berencana akan berfokus mendorong BBM ramah lingkungan berkiblat dari negara-negara maju yang sudah meninggalkan BBM dengan emisi karbon yang tinggi.

Mungkinkah bisa diterapkan di Negara kita? sementara BBM jenis premium saja masih banyak yang antri untuk membelinya. Padahal saat pemerintah gencar beriklan menggunakan pertalite pun masih banyak yang memilih mengisi premium, karena rakyat pasti lebih memilih harga yang masih relatif murah dibanding pertalite dan pertamax.

Apakah langkah pemerintah sudah tepat? Disaat rakyat masih menjerit tidak bisa melakukan kegiatan ekonomi secara normal karena dampak bencana virus covid-19.

Andai alasan pemerintah adalah untuk mengganti BBM yang ramah lingkungan dan meringankan beban lingkungan, apakah pemerintah bisa dan mampu menjual pertamax atau BBM ramah lingkungan tersebut  setara dengan harga premium atau setidaknya seharga dengan pertalite. Ataukah pergantian BBM ramah lingkungan ini hanya kedok yang tujuan sesungguhnya adalah bisnis belaka, yang hanya akan menyengsarakan rakyat dan ada tujuan-tujuan lain yang hanya menguntungkan para elit saja.

Dengan dibatasinya premium saja rakyat masih mencari-cari keberadaannya, saat kita membeli BBM ke SPBU dan ada tiga pilihan antara premium, pertalite atau pertamax pastilah kita akan disuguhkan dengan pemandangan sepinya antrian pertamax dan ramainya antrian di BBM jenis premium.

Sebenarnya untuk saat ini rakyat masih dianggap mampu untuk membeli pertamax oleh pemerintah, padahal bukan masalah mampu atau tidaknya membeli BBM diatas premium atau pertalite. Dampak kedepannya lah yang akan berpengaruh pada perekonomian rakyat dan naiknya harga kebutuhan sehari-hari.

Artikel Terkait
Baca Juga:
Kesalahan yang Sering Dilakukan saat Mencuci Wajah

Kesalahan yang Sering Dilakukan saat Mencuci Wajah

Kecantikan      

15 Mei 2022 | 102


Mencuci wajah adalah salah satu bagian terpenting yang harus dilakukan demi merawat kulit wajah agar selalu tampak bersih dan sehat. Sekilas, mencuci wajah memang terkesan mudah dilakukan ...

Mudahnya Lapor SPT Tahunan PPh Badan Melalui e-Filing Klikpajak

Mudahnya Lapor SPT Tahunan PPh Badan Melalui e-Filing Klikpajak

Tips      

4 Jul 2021 | 1209


Setiap tahunnya wajib pajak harus melaporkan SPT tahunan tidak hanya wajib pajak perorangan tetapi juga wajib pajak badan atau perusahaan. Setiap perusahaan yang sudah memiliki NPWP wajib ...

Bukan di Australia, Ternyata Batu Monolit Terbesar itu ada di Indonesia

Bukan di Australia, Ternyata Batu Monolit Terbesar itu ada di Indonesia

Unik      

24 Apr 2020 | 269


Batu terbesar di dunia, ternyata ada di Indonesia, tepatnya di Kalimantan Barat. Namanya, adalah Bukit Kelam. Meskipun dinamakan berupa 'bukit', tapi sejatinya Bukit kelam adalah ...

Tips Fashion Hijab Terbaik untuk Mereka yang Memiliki Ukuran Plus Size

Tips Fashion Hijab Terbaik untuk Mereka yang Memiliki Ukuran Plus Size

Fashion      

8 Feb 2020 | 486


Memiliki badan yang gemuk bukanlah hal yang salah asalkan seseorang masih sehat. Namun, tak bisa dipungkiri bahwa mereka yang memiliki ukuran badan plus size atau badan yang gemuk harus ...

Halalkan Segala Cara Untuk Menarik Simpati Publik, Ganjar Erick Terlalu Bernafsu Menang di 2024

Halalkan Segala Cara Untuk Menarik Simpati Publik, Ganjar Erick Terlalu Bernafsu Menang di 2024

Politik      

16 Jan 2023 | 63


Diketahui belum lama ini muncul postingan Ganjar Pranowo sedang membagikan bantuan berupa uang tunai untuk memperbaiki rumah para kader dari PDIP, niat tersebut tentunya sangat baik agar ...

Jasa Ekspedisi Shipper Mendukung Pertumbuhan Bisnis Anda

Jasa Ekspedisi Shipper Mendukung Pertumbuhan Bisnis Anda

Tips      

15 Mei 2021 | 551


Dengan semakin berkembangnya bisnis online di Indonesia membuat perusahaan jasa ekspedisi pengiriman mengalami lonjakan yang signifikan setiap harinya. Tentunya hal tersebut mmebuat jasa ...

Copyright © KopiMana.com 2018 - All rights reserved
Scroll Top